Suara.com - Aktor Dimaz Andrean berperan sebagai polisi dalam film terbarunya berjudul EL: The Movie. Karena kebutuhan film, Dimaz Andrean merahasiakan tugasnya sebagai polisi berambut gondrong di film tersebut.
“Kalau kakak jelas aku kakaknya Aurelie, disitu aku protektif sama dia. Terus aku juga polisi kan, terbawa sikap tegas aku di keluarga. Itu untuk melindungi adik aku karena ibu sudah tak ada,” kata Dimaz Andrean saat berkunjung ke kantor Suara.com, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Demi perannya, Dimaz Andrean melakukan observasi dan berdiskusi dengan kawannya yang berprofesi sebagai polisi di Semarang. Tujuannya, agar dirinya bisa sedekat mungkin memerankan karakter dalam film yang diangkat dari judul novel tersebut.
Baca Juga: Alami Kecelakaan Hebat, Dimas Andrean Tak Kapok Setir Mobil
“Kita yang ada di sini mau meranin yang sedekat mungkin kayak di novel. Makanya saya tanya teman saya polisi yang ada di Semarang dan Jakarta,” katanya.
Film garapan Findo Purwono ini bergenre drama-romancedan diadaptasi dari novel karangan Luluk H.F. berjudul EL. Selain Dimaz, ada juga Aurelie Moeremans, Gigi ex Cherrybelle, Meriam Bellina, dan banyak lagi lainnya.
Bedanya, film ini tak berfokus pada cinta antara dua manusia tetapi lebih universal.
Baca Juga: Mobil Dimas Andrean Hancur Dihantam Truk Tronton
”Cintanya lebih universal nggak ada ending. Antara adik dan kakaknya, dan seperti yang lainnya,” ujar Dimaz Andrean.