Suami Artis Dipanggil KPK, Geger Pose di Museum Holocaust

Yazir Farouk Suara.Com
Sabtu, 31 Maret 2018 | 10:56 WIB
Suami Artis Dipanggil KPK, Geger Pose di Museum Holocaust
Artis cantik Dian Sastrowardoyo mengaku tersanjung namanya disebut dalam daftar calon wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta mendampingi Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, saat ditemui di bilangan Senayan, Jakarta, Jumat (28/8). [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Syahrini bikin heboh warganet setelah berpose di Museum Holocaust, Berlin, Jerman. Dia dianggap tak menghormati korban tragedi Holocaust. Belakangan, Syahrini dibela orang asli Indonesia yang tinggal lama di Jerman.

Penyanyi lagu religi Opick dikabarkan tak hanya memiliki dua istri, melainkan tiga. Perempuan yang disebut-sebut sebagai istri ketiganya itu ternyata kenal dekat dengan penyanyi dangdut Annisa Bahar.

Suami Dian Sastro, Maulana Indraguna Sutowo dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi terkait pengadaan pesawat dan 50 mesin pesawat Airbus A330-300 untuk PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk pada periode 2004-2015. Namun, Indraguna tak memenuhi panggilan saat itu lantaran baru pulang dari luar negeri.

Ketiga berita tadi masuk dalam rangkuman 5 berita kanal Entertainment terhangat sepanjang pekan ini. Berikut ulasannya:

1. Soal Foto di Museum Holocaust, Syahrini Justru Dibela Orang Ini

Syahrini (Instagram)

Penyanyi Syahrini setidaknya bisa sedikit bernafas lega di tengah derasnya hujatan akibat posenya di museum Holocaust, Berlin, Jerman. Si pelantun Sesuatu itu dibela oleh Andy Suryandi, orang asli Indonesia yang sudah lebih dari 10 tahun tinggal di Jerman.

Pembelaan Andy disampaikan lewat video yang diunggah ke akun Instagram-nya baru-baru ini. Dia mengungkap hal yang cukup mengejutkan.

Baca selengkapnya

2. Annisa Bahar Buka-bukaan soal Istri Ketiga Opick

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI