Jadi Tersangka, Bobot Badan Lyra Virna Merosot

MadinahSumarni Suara.Com
Rabu, 28 Maret 2018 | 21:48 WIB
Jadi Tersangka, Bobot Badan Lyra Virna Merosot
Artis Lyra Virna ditemani suaminya, Muhammad Fadlan. [suara.com/Sumarni]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Lyra Virna mengalami penurunan berat badan drastis usai dilaporkan bos ADA Tour and Travel, Lasty Annisa ke Polda Metro Jaya.

"Alhamdulillah kurusan. Kalau drop pasti karena pikiran kan. Capek juga kepikiran," kata Lyra Virna ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (28/3/2018).

Banyak sahabat bilang aura istri Muhammad Fadlan ini seperti tak bergairah. Wajahnya pun lebih sering terlihat pucat.

Baca Juga: Ini Alasan Polisi Pulangkan Bos Ada Tour, Seteru Lyra Virna

"Teman-temen bilang 'Lo sekarang kuyu banget', sampai dia (Muhammad Fadlan) juga bilang, 'Kamu kalau keluar pakai lipstik deh biar nggak keliatan pucat banget'. Jadi memang pasti ada efeknya karena kasus ini," sambung Lyra Virna.

Semenjak ditetapkan sebagai tersangka kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Lasty Annisa, Lyra Virna akui banyak kehilangan waktu bersama anak-anaknya.

Lyra Virna usai diperiksa dalam kasus pencemaran nama baik di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, Kamis (22/3/2018) [suara.com/Sumarni]

"Emang saya sadar bganget bahwa ini menyita waktu bukan hanya bolak-balik Polda-nya, tapi kita juga ngurus ini itu, meeting sama lawyer, memang waktu yang kesita banyak banget," tutur Lyra Virna.

"Karena emang biasanya anak-anak aku dampingin sendiri, belajar semua sama aku, ngaji semua sama aku. Jadi otomatis mereka ditinggal. Karena kalau pergi kan pagi jam 10 sampai malam sampai mereka tdr. Jadi emang aku sadar penuh bahwa dua kali UTS, dua kali UAS beberapa kali nggak bisa dampingin," lanjutnya.

Baca Juga: Lasty Annisa Seteru Lyra Virna Dipulangkan Usai Dijemput Paksa

Lyra Virna ditemani suaminya, Muhammad Fadlan, dan kuasa hukumnya di Polda Metro Jaya, Kamis (25/1/2018). [suara.com/Ismail]

Lyra Virna pun berharap kasusnya lekas rampung.

"Semuanya disyukurin, mudah-mudahan ada hikmahnya dan cepat selesai," ucap Lyra Virna.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI