Suara.com - Akhir pekan lalu, Trinity Youth Symphony (Trust) Orchestra menggelar konser bertajuk . Sesuai dengan namanya, Rockin'stra menyuguhkan musik rock dengan orkestra.
Konser Trust Orchestra, yang merupakan CSR-nya Trinity Optima Production, dipimpin oleh Dr. Nathania Karina sebagai konduktor. Konser yang mengawinkan musik rock dengan orkestra sengaja dipilih Nathania karena ia melihat ide ini masih jarang ditampilkan di Indonesia.
"Konser orkestra yang kami ambil bertema rock. Kami ambil banyak isnprirasi dari musisi legendaris seperti Led Zeppelin, Queen, Bon Jovi, dan lainnya. Kami padukan keduanya dengan aransemen berbeda," kata Nathnia Karina seusai konser.
Baca Juga: Tersingkir, Ayu Siap Tunda Kuliah Demi Karier di Musik
Sebelum Konser Rockin'stra, Nathania Karina bersama Trust Orchestra memang telah beberapa kali menggelar konser orkestra. Setiap konser, mereka selalu menyuguhkan sesuatu yang berbeda. Misalnya, mengolaborasikan musik EDM dengan orkestra.
"Kenapa kali ini temanya rock, karena musik rock selama ini identik dengan yang keras dan band ya. Kami dari Trinity memang sering mengadakan konser yg bukan clasico, kami ingin menampilkan bahwa musik genre apapun itu baik, enggak mengotak-kotakkan lah. Musik apapaun selama punya bobot dan artistik yang baik tentu bisa baik," jelas Nathania Karina.
Yang tak kalah menarik, para pemain orkestra berisi anak-anak remaja dari usia 9-21 tahun. Meski begitu, kemampuan mereka dalam bermusik tak perlu diremehkan.
"Tantangannya, atur waktunya susah banget, kami komit setiap jumat jam 7 latihan tiga hingga empat jam. Anak-anak ini luar biasa banget, mereka mendedikasikan apa yang mereka punya. Cuma dibutuhkan pengorbanan karena rumahnya ada yang jauh. Ada yang di Bandung, Bekasi, bahkan Lampung juga," lanjut Nathania Karina.
Konser Rockin'stra menampilkan 15 lagu rock populer dari beberapa band terkenal di dunia. Hasilnya, hampir seribu pasang mata begitu kagum dan terpuaskan dengan aksi para musikus.
Baca Juga: Ini Jadwal Open Gate Konser The Chainsmokers di Jakarta
Andy Owen, salah seorang gitaris ternama yang juga terlibat dalam Konser Rockin'stra mengaku bangga bisa ikut terlibat. Meski kerap mengikuti berbagai konser, konser Rocki'stra diakuinya menjadi salah satu konser terbaik yang pernah ia ikuti.
"Ini pertama kali saya bergabung dengan Trinity Orchestra, ini pengalaman yang excited dan fresh banget. Tantangannya memang banyak, karena saya sering main sama band, kalau instrumen sering. Membawakan musik yang saya suka dengan orchestra benar-benar pengalaman yang baru dan menyenangkan," kata Andy Owen.
Hal yang sama juga dirasakan Andi Lie. Mantan gitaris band Boomerang ini mengaku, berkolaborasi dengan orkestra adalah sebuah pengalaman baru dan istimewa baginya.
"Seperti yang sudah dijelaskan, musik rock nggak harus keras. Latar belakang ngeband saya rock, saya eks Boomerang yang musiknya cukup keras. Kolaborasi orkestra di luar negeri memang sudah banyak, tapi di Indonesia agak jarang. Saya sendiri pun baru kali ini. Seru, orkestra bisa bareng sama rock dan dikombinasi dengan sangar," tutur Andi Lie.
Pengalaman berharaga juga bagi penyanyi Nicky Terry. Maklum, Nicky selama ini sering menyanyikan lagu-lagu pop dan jazz. Ketika harus menyanyikan lagu-lagu rock, hal itu pun menjadi tantangan sekaligus kepuasan tersendiri untuknya.
"Aku nggak pernah ngebayangin bawain lagu rock. Karena yang dibayangin lagu keras dan loud, tapi pas diaransemen ternyata enak banget. Soalnya aku enggak pernah kepikiran dan jadi suka. Diracunin juga, jadi pengin tahu lebih dalam," ujar Nicky Terry.