Suara.com - Pedangdut Ayu Ting Ting santai mengomentari julukan 'artis alay' yang dialamatkan netizen kepadanya. Si pelantun Sambalado mengaku sudah kebal dengan cibiran orang.
"Saya sudah biasa diinjek orang, dijatuhin orang, sudah biasa, ketawa aja," kata Ayu Ting Ting di kawasan Jalan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (13/3/2018).
Julukan artis alay buat Ayu Ting Ting awalnya ditiup ilusionis Deddy Corbuzier lewat akun Youtube-nya baru-baru ini. Di situ, Deddy Corbuzier menyindir ada program TV yang berisi artis alay lantaran menyajikan konten yang dinilai tak bermanfaat.
Baca Juga: Bukan di Jakarta, Ayu Ting Ting Jualan Nasi Uduk di Kota Ini
Netizen lantas menyasar Ayu Ting Ting yang diduga kuat merupakan salah satu artis alay yang disindir Deddy Corbuzier. Mengenai julukan ini, Ayu mengaku bingung.
"Nggak tahu juga, saya nggak ngerti. Terserah (Deddy Corbuzier) mau ngomong apa. Saya sebenernya biasa aja nggak ngerasa (kesindir) juga," sambung Ayu Ting Ting.
Justru, Ayu itu bangga dipercaya memandu sederet program TV yang dipandunya termasuk Brownis, Pesbuker, dan masih banyak lagi.
"Saya bangga dengan program yang saya punya. Semuanya berjalan lancar. Pokoknya biarin terserah orang, Alhamdulillah rezekinya lancar," ucap Ayu Ting Ting.
Baca Juga: Kuenya Disebut Jamuran, Ayu Ting Ting Merasa Difitnah