Suara.com - Aktor Evan Sanders ikut mengomentari soal maraknya penangkapan artis terkait kasus narkoba belakangan ini. Sebagai orang yang juga bekerja di panggung hiburan, Evan merasa prihatin.
"Kan sudah dewasa, mereka udah tahu this is right, this is wrong. Hal semacam itu (narkoba) udah basi lah," kata Evan saat ditemui di Epicentrum Jakarta Selatan, Selasa (20/2/2018).
Evan pun berpesan kepada mereka yang belum terkena narkoba maupun yang sudah dibui gara-gara kasus barang haram tersebut. Kata dia, sekarang saatnya generasi muda mengubah pola pikir mereka demi bisa memberikan sesuatu untuk bangsa Indonesia.
"Change your mind. We have to do something right for this country. Karena buat gue Indonesia is in the crisis. Kita butuh anak muda yang fit. Itu yang paling penting," katanya.
Baca Juga: Nasihat Okie Agustina ke Suami: Pelakor Tuh Ada di Mana-mana
Sebelumnya beberapa artis diamankan oleh pihak Kepolisian mulai dari Jennifer Dunn yang ditangkap di rumahnya karena kepemilikan narkoba jenis sabu pada 31 Desember 2017.
Kemudian, Fachri Albar dibekuk pada 14 Februari 2018 karena kepemilikan narkoba dua papan dumolid, sabu, dan setengah linting ganja. Sehari berselang, Roro Fitria menyusul dengan kasus serupa.
Terakhir ada Dhawiya Zaida, putri penyanyi dangdut Elvy Sukaesih yang ditangkap pada 16 Februari 2018. Mirisnya, Dhawiya dibekuk bersama dua kakak kandung dan saudara iparnya.