Suara.com - Artis Kartika Putri meminta kepada seluruh masyarakat untuk menghapus semua foto-fotonya yang tanpa menggunakan hijab. Imbauan ini diposting Kartika Putri melalui foto sekaligus tulisan di Instagram pribadinya, @kartikaputri world.
Diduga permintaan tersebut dilakukan demi menghindari dosa dari laki-laki yang melihat fotonya tanpa hijab. Maklum, perempuan berdarah Palembang ini memang sudah mulai memutuskan berhijrah.
"Bismilah seketika hati ini bergetar ketika saya diberitahu bahwa saat saya tidur, makan, belajar, bekerja, bahkan saat sedang solat dan mengaji malaikat mencatat dosa saya. Dan saya bertanya mengapa dosa, semua yang saya lakukan adalah kebaikan dan pahala seharusnya. Namun dia memberi tahukam lagi bahwa amat sangat banyak foto diriku yang tidak menutup aurat ku dilihat laki-laki yang bukan mahramnya," tulis Kartika di Instagramnya.
Di situ, Kartika Putri mengaku takut berdosa setiap laki-laki yang memandang fotonya tak berhijab.
Baca Juga: Belum Nikah, Kartika Putri Cuek Dilabeli "Janda dan Punya Anak"
"Setiap laki-laki melihat foto saya malaikat terus menerus mencatatkan dosa saya. Dan dosa ini akan selalu mengalir walaupun saya sudah meninggal nanti (dosa jariyah)," lanjutnya.
"Jadi saya memohon atas kerendahan hati ini meminta teman2 membantu saya dengan menghapus seluruh foto saya yang tidak menggunakan hijab sebagaimana mestinya seorang muslimah. Semoga kebaikan kalian di balas oleh Allah SWT. Amin," lanjutnya.
Postingan tersebut disanjung warganet. Beberapa rekan artis pun membubuhkan like, salah satunya adalah artis Cinta Penelope.
Musisi Melly Goeslaw bahkan memberi komentar dan terharu.
"Alhamdulilah ya Allah, istiqomah yaa neng, aku terharu banget," tulis Melly.
Baca Juga: Kartika Putri Putuskan Pacar Jika Tak Terima Anaknya
Presenter Ari Untung pun yang turut memberi dukungan kepada Kartika.
"Karput... nggak nyangka obrolan kita waktu TMSI. Nggak tahunya bener2 emang udah jadi pendalaman lu ya bo, kirain cuma obrolan seliwetan aja. Alhamdulilah ikut seneng banget istiqomah ya bo," tulis Ari.