Suara.com - Aktor sekaligus presenter Muhammad Farhan menolak berakting di sinetron kejar tayang. Dia lebih senang menerima tawaran bermain film ketimbang sinetron.
Alasannya sangat sederhana. Karena dia merasa tidak sanggup harus bergelut dengan tuntutan stripping setiap harinya.
"Film mungkin (masih nerima), sinetron nggak kuat komitmennya, stripping," ujar Farhan ditemui di Perpustakaan Nasional Indonesia, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (19/1/2018).
Belum lama ini, Farhan telah merampungkan aktingnya dalam film "Dilan 1990". Film yang disutradarai Fajar Bustomi ini akan tayang di bioskop Tanah Air mulai 25 Januari 2018.
Baca Juga: Indonesia Kirim Dua Wakil ke Semifinal Malaysia Masters
Dalam layar lebar tersebut, Farhan berperang sebagai ayah Milea, yang diperankan aktris muda Vanesha Prescilla.
Dijelaskan lelaki 47 tahun ini, keikutsertaannya dalam film yang ditulis naskahnya oleh Pidi Baiq, hanya untuk mengisi waktu luang.
"Itu mah selinganlah sebagai bapak Milea. Seseruan aja, yang bikin temen-temen, yang main anaknya temen-temen," imbuhnya.
Sementara itu, selain sibuk bergelut di dunia entertainment, Farhan mengaku sedang rajin berolahraga guna menjaga kebugaran.
Bintang film "Triniky, the Nekad Traveler" itu juga mengatakan sering pulang pergi Bandung-Jakarta untuk menyelesaikan urusannya.
Baca Juga: Urai Macet Saat Asian Games, Pemprov DKI Pertimbangkan 3 Opsi Ini
"Lagi sibuk jalan-jalan, bolak-balik Bandung-Jakarta. Sibuk belajar olahraga endurance, renang, bersepeda, lari, udah itu aja," pungkasnya.