Gara-Gara Ini, Gracia Indri Minta Sidang Cerainya Diundur

Senin, 15 Januari 2018 | 22:48 WIB
Gara-Gara Ini, Gracia Indri Minta Sidang Cerainya Diundur
Artis Gracia Indri. [suara.com/Puput]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sidang perceraian Gracia Indri dan David Noah dijadwalkan bakal kembali digelar esok hari, Selasa (16/1/2018) di Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat. Sayangnya, pada sidang nanti, Gracia memutuskan untuk tidak hadir. 

Dijelaskan oleh Rohman Hidayat selaku kuasa hukum, sang klien berhalangan hadir karena ada job di luar kota.

"Iya besok (sidang). Tapi Indri masih ada di luar jadi ditunda dulu. Gracia masih di Kalimantan, besok mau minta mundur ke Majelis untuk mundur seminggu lagi," ujar Rohman melalui sambungan telefon pada Senin (15/1/2017).

Rencananya, Gracia dan David akan dipertemukan oleh Majelis Hakim untuk mendengarkan hasil mediasi. Kata Rohman, Gracia tetap sepakat bercerai.

"Perkembangan kasus belum ada, masih taraf mediasi. Kita masih nunggu mediasi hasilnya apa. Tapi sejauh ini keinginannya untuk bercerai dan tidak ada perubahan," sambungnya.

Gracia Indri dan David Noah, pasangan yang menikah padaa 28 Desember 2014 ini sudah putus komunikasi semenjak gugatan cerai dilayangkan. Hubungan mereka pun tak lagi harmonis.

"Enggak ada (komunikasi) sama sekali," tandas Rohman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI