Suara.com - Nasib sial tengah dialami pedangdut Ratu Meta. Harta berharganya senilai Rp109 juta rupiah raib dicuri teman sendiri.
Beberapa jam setelah kejadian tersebut, Ratu Meta pun melaporkan pelaku, seorang laki-laki beriniasl S alias C ke Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (9/1/2018). Atas kesigapan tim kepolisian, pelaku akhirnya tertangkap sehari setelahnya.
"Saat ini saya masih menjalani pemeriksaan. Sedang dikonfrontir dengan pelaku," kata Ratu Meta saat rehat pemeriksaan di Polres Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2018) malam.
Menurut Ratu Meta, ia mengenal C sejak sekitar dua tahun lalu, dan cukup lama tak berjumpa lantaran C tak tinggal di Jakarta. C adalah mantan manajer sahabat Ratu Meta. Ketika C mengajak untuk bertemu, Ratu Meta pun langsung menyambutnya dengan atusias.
"Dia (pelaku) itu laki-laki tapi kayak perempuan. Pertama ngajak ketemu di Kempinski tapi saya enggak bisa. Akhirnya sepakat ketemu di sebuah hotel di daerah Kemang. Di situ juga saya ajak kakak saya," ungkap Ratu Meta.
Usai bertemu dan ngobrol-ngobrol, Ratu Meta pun sempat tidur di kamar hotel tersebut. Namun alangkah terkejutnya ketika pelantun "Memory Tahu Bulat" itu bangun dari tidurnya, karena barang-barang berharganya sudah lenyap. Di saat yang bersamaan, C pun tak ada di tempat mereka menginap.
"Sekitar jam 3 pagi aku tidur, pas bangun jam 7.15 barang-barang aku enggak ada, duit juga enggak ada. Tas posisinya di mobil, tapi mungkin pas dia lihat ada kunci mobil diambil tuh. Uang yang ketahuan hilang dan henpon. Saya baru sadar pas sore. Tas udah enggak ada, jam tangan enggak ada. Aku langsung lapor ke polisi," sambung Ratu Meta.
Meski telah melapor ke polisi, Ratu Meta tetap berusaha melacak keberadaan C dari ponselnya yang dicuri. C pun akhirnya ditangkap di depan Polres Jakarta Pusat sehari setelah kejadian.