Suara.com - Tenda besar dengan aneka pertunjukan aneh di dalamnya merupakan dua ciri khas dari pertunjukkan sirkus. Tapi, mengapa harus dalam tenda bundar besar? Mengapa bukan sebuah gedung atau lapangan?
Sebelum sampai ke sana, sebaiknya kita mengenal dulu sosok di balik sirkus terbesar di dunia. Dia adalah P.T. Barnum, seorang pelopor dunia bisnis sirkus yang kisahnya diceritakan lewat film bertajuk The Greatest Showman.
Film ini menceritakan tentang kisah nyata perjuangan Barnum (Hugh Jackman) bisa sampai dikenal sebagai pelopor sukses di dunia sirkus.
Dikisahkan Barnum mengumpulkan orang-orang unik dan beragam dari seluruh penjuru New York, mulai dari lelaki terpendek, lelaki tertinggi, perempuan berjenggot, tapi memiliki suara emas, dan beberapa warga kulit berwarna yang hidup dengan talenta.
Sebagai seorang kreatif dan penuh mimpi, ia tak peduli bila sebagian publik menganggapnya seorang penipu dan tuan bagi kumpulan orang-orang aneh. Meski penuh caci, Barnum bisa tampil sebagai pengusaha sukses. Namun kesuksesan tersebut tak serta merta membuat Barnum puas.
Ia terlahir dari keluarga tak berada. Barnum merasa masih banyak warga New York yang meremehkan keberhasilannya. Inilah yang membuatnya memiliki obsesi lain.
Ya, Barnum mengincar penikmat seni kelas atas dalam sebuah pertunjukkan musik klasik dan merekrut Diva Eropa, Jenny Lind (Rebecca Ferguson). Cerita berbalik ketika kesuksesan yang Barnum terima malah menjadi awal dari bencana.
Ia mulai kehilangan fokus lantaran terlalu sibuk dengan dua proyek besarnya yaitu sirkus dan konser Jenny Lind. Disaat yang sama, Barnum juga harus bersitegang dengan sang istri, Charity (Michelle Williams). Sampai pada satu titik, Barnum sadar bahwa sumber masalah adalah egonya sendiri.
Lantas, apakah Barnum akan kembali bangkit dan berhasil memperbaiki kesalahan-kesalahannya? Temukan jawabannya dengan menonton film yang ditayangkan di bioskop-bioskop Tanah Air, mulai 29 Desember 2017.
Anda juga perlu mengetahui bahwa Film The Greatest Showman berdurasi 1 jam 45 menit ini merupakan film drama musikal di mana setiap adegan sarat dengan elemen musik dari awal hingga akhir cerita. Film ini juga dihiasi dengan aktor-aktor pop ternama seperti Zac Efron dan Zendaya.
Di sisi lain, lagu-lagu yang dihadirkan dalam film ini digarap oleh Benj Pasek dan Justin Paul, dua nama yang terlibat drama musikal hits 2017, La La Land. Berikut video cuplikan film The Greatset Showman:
"The Greatest Showman", Kisah Nyata Perjuangan Pelopor Sirkus
Kamis, 28 Desember 2017 | 20:36 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Sinopsis Mary, Perjalanan Hidup Maria Ibu Yesus Segera Tayang di Netflix
14 November 2024 | 15:05 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 15:40 WIB
Entertainment | 15:27 WIB
Entertainment | 15:23 WIB
Entertainment | 15:10 WIB
Entertainment | 15:01 WIB
Entertainment | 15:00 WIB
Entertainment | 14:50 WIB
Entertainment | 14:47 WIB
Entertainment | 14:44 WIB
Aliando Syarief Dihujat Gegara Pacari Richelle Skornicki yang Masih di Bawah Umur, Apa yang Diincar?
Entertainment | 14:38 WIB