Trailer "Avengers: Infinity War" Dirilis, "Justice League" Lewat!

Jum'at, 01 Desember 2017 | 21:15 WIB
Trailer "Avengers: Infinity War" Dirilis, "Justice League" Lewat!
Potongan trailer Avengers: Infinity War. [YouTube/Marvel Entertainment/screenshot]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Trailer (potongan film promo) resmi Avengers: Infinity War akhirnya dirilis oleh pihak Marvel Studios. Seperti sudah diperkirakan, banyak orang langsung tak sabaran menyimaknya.

Yang luar biasa, dalam hitungan sehari saja, trailer ini sudah dilihat lebih dari 57 juta kali, yang membuatnya melejit ke trending nomor 1 (YouTube) hari ini, Jumat (1/12/2017). Angka yang fantastis, terutama pula jika dibandingkan dengan trailer "pesaingnya", film Justice League keluaran DC, yang bahkan belum sampai ke angka itu hingga sekarang.

Pujian dan kekaguman juga banyak disampaikan netizen di kolom komentar trailer Infinity War ini. Ada yang memuji special effect-nya, deretan superhero-nya, hingga kisahnya. Tak sedikit pula memang yang --kemungkinan fans berat film-film Marvel-- langsung membandingkannya dengan trailer Justice League maupun filmnya yang telah tayang November kemarin.

Infinity War sendiri baru dijadwalkan untuk mulai tayang di bioskop secara internasional pada Mei 2018 mendatang. Sederet pahlawan super di bawah bendera Marvel bakal hadir di film ini, yang penampakannya pun sudah bisa disaksikan dalam trailer tersebut.

Para pahlawan itu antara lain adalah Iron Man, Hulk, Captain America, Thor, Doctor Strange, Black Widow, Scarlet Witch, Black Panther, hingga Spiderman dan lainnya. Tak ketinggalan pula penampakan sosok Loki, serta kemunculan dan sekelebat aksi Thanos yang akan menjadi lawan utama para Avengers di film ini.

Satu kemunculan lain yang juga sudah diketahui lebih dulu oleh peminat film ini maupun sebagian khalayak umum, adalah adanya tokoh-tokoh film Guardians of the Galaxy. Ini satu hal yang jelas-jelas menambah ketidaksabaran banyak orang untuk menyaksikan film ini segera, seperti bisa terbaca dari berbagai komentar yang ada.

Baca Juga: Poirot Ungkap Teka-Teki Pembunuhan di Orient Express

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI