Hal itu disambut Vanessa, "Hai semuanya aku lagi mau nganterin anak ini kerja. Ya sis kan sekarang sudah bahagia sudah lepas hahaha," teriak Vanessa.
Didi Mahardhika dan Vanessa Angel sebelumnya sudah menggelar pertunangan dan disebut-sebut segera menikah. Sebelumnya pasangan ini sempat digosipkan tak jadi menikah karena masalah hukum Didi dan Jane dianggap Shalimar belum rampung.
"(Status dengan Vanessa sebelum putus cinta) Masih tunangan kok. Kemarin kan terganjal masalah yang hukum. Jadi memang belum menikah," ucap Didi saat dihubungi belum lama ini.
Menurut kabar yang beredar, Vanessa diduga selingkuh namun Didi tak secara gamblang menyebut demikian. Kata Didi, Vanessa cuma tak bisa memberikan citra yang baik untuk anaknya.