Remake Album, Ini Alasan Band Pop Punk "Rocket Rockers"

Kamis, 19 Oktober 2017 | 07:55 WIB
Remake Album, Ini Alasan Band Pop Punk "Rocket Rockers"
Grup band Rocket Rockers bersama sejumlah band yang turut andil dalam album baru berjudul "Cheers from Rocket Rockers" di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (18/10/2017). [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Band pop punk asal Bandung, Jawa Barat, Rocket Rockers merilis album baru yang diberi judul "Cheers from Rocket Rockers".

Uniknya, album terbaru ini merupakan remake dari lagu lama Rocket Rockers dan diaransemen ulang oleh 17 band dengan berbagai macam genre.

Menurut sang vokalis, Aska, ide awal pembuatan album keenam ini berasal dari Rocket Rock friends generasi baru. Mereka selalu hadir di setiap pertunjukan Rocket Rockers, tapi kurang menggali soal album-album terdahulu.

"Sebenarnya ide awal ya dari Rocket Rock friends angkatan baru yang selalu datang ke acara off air kami. Mereka rajin beli merchandise, tapi ketika ngobrol dan ditanya soal lagu lama mereka gagap dan nggak hafal," kata Aska saat peluncuran album baru di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (18/10/2017).

Baca Juga: Ketua DPRD Kolaka Utara Meninggal Ditusuk di Rumah Dinas

Aska menambahkan, agar fans generasi baru paham dengan lagu milik bandnya, dipilihlah 17 band indie yang saat ini memang sedang naik daun.

Tujuannya agar musik Rocket Rockers yang upbeat dan teenager ini lebih kekinian dan mudah diterima generasi muda saat ini.

"Kita pilih lagu yang temanya positif dengan genre yang berbeda. Makanya ada band Midnight Quickie yang lebih EDM (electronic dance music), ada V1mast, Kungpow Chickens, Fiers Besari dan Kerabat Kerja," jelas Aska.

Aska menjelaskan, pemilihan ke-17 band ini sangat amat subyektif karena melakukan pendekatan secara personal kepada mereka yang mau diajak kolaborasi.

Biasanya saat tampil bersama band lain di event Gigs, Azka atau personel lainnya menghampiri untuk mengajak kolaborasi.

Baca Juga: Bertarung 82 Menit, Anthony Kandas di Tangan Unggulan Pertama

"Ya gitu sih kayak ngajak temen aku. Meski banyak juga yang nolak pas kita ajak. Hasilnya yang sekarang ini ada 17 band indie yang malang melintang di industri musik Indonesia, dan 40 persennya band baru," ucap Aska.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI