Suara.com - Berita duka datang dari artis Natalie Sarah. Sang bunda, Nurmianti Siahaan, meninggal dunia di Rumah Sakit Dharmais, Slipi, Jakarta Barat, Minggu (17/9/2017), tepat pukul 17.30 WIB.
Mendiang Nurmianti menghembuskan napas terakhirnya setelah berjuang melawan penyakit kanker yang sudah menyebar hingga ke paru-paru, jantung, dan terakhir membuatnya mengidap stroke.
"Iya, benar (ibu meninggal). Tadi jam 17.30 WIB karena cancer, cuma karena sudah nyebar ke paru ke jantung. Terus kemarin kena stroke, makanya semakin drop," kata Natalie saat dihubungi Suara.com, Minggu (17/9/2017).
Saat ini, mendiang yang meninggal di usia 60 tahun itu disemayamkan di rumah duka di kawasan Pondok Kelapa. Rencananya, mendiang akan dimakamkan pada Selasa 19 September mendatang.
Baca Juga: Pengajian 100 Hari Meninggalnya Jupe
"Dimakaminnya hari Selasa, karena Kristen. Terus sekarang rumah dukanya di Pondok Kelapa," lanjut Natalie.
Sekadar diketahui, Natalie Sarah dan kedua orangtuanya, mendiang Nurmianti Siahaan serta Kafson Sianipar telah berbeda agama setelah menjadi mualaf pada Juni 2001.
Sarah menikah dengan Abdullah Rizal atau Uwok, lelaki berdarah Padang dan Arab pada 6 April 2007, dan dikaruniai seorang putra bernama Habibie Abdullah Aziz.
Sebelum bersama Uwok, perempuan 33 tahun itu pernah menikah dengan Dian Rahmat Ginanjar, namun rumah tangga mereka berakhir. Dari pernikahan pertamanya itu, Sarah memiliki seorang anak perempuan, Nadiva Morin.
Baca Juga: Innalillahi, Ibunda Jane Shalimar Meninggal Dunia