Suara.com - Deddy Corbuzier kembali memberikan klarifikasi terkait kabar yang menyebut dirinya menunggak pajak. Tapi kali ini, dalam sebuah video yang diunggah ke akun Instagram-nya, klarifikasi disampaikan Deddy bersama pejabat Samsat DKI urusan pajak kendaraan bermotor.
"Mereka adalah para pejabat SAMSAT DKI urusan Pajak Mobil. Dan klarifikasi bahwa semua pajak mobil mewah saya sudah dibayarkan. Terimakasih untuk Pak Edi Sumantri dan kawan kawan yang bersedia mengklarifikasikan. Salutem," petikan caption video yang diunggah.
Dalam video berdurasi singkat itu, Deddy terlihat sedang bersama beberapa pejabat Samsat DKI urusan pajak. Deddy kemudian mempersilahkan seorang pejabat berbicara.
"Kami dari Samsat menjelaskan bahwa beliau adalah pembayar pajak yang baik. Saat ini beliau sudah tidak mempunyai tunggakan pajak lagi karena kami sudah melihat dalam sistem. Beliau sudah melunasi ketiga pajak kendaraan bermotor yang masuk dalam kategori mewah. Demikian terimakasih," katanya.
Baca Juga: Hampir 3 Juta Orang Nonton Duel Mayweather-McGregor Secara Ilegal
Deddy kemudian kembali menegaskan agar media lebih hati-hati lagi dalam menyebarkan berita.
Sebelum ini, Deddy juga pernah membuat video klarifikasi yang diunggah ke akun Instagram-nya. Di dalam video, ayah satu anak ini mengaku dikejar-kejar media karena ada selebriti berinisial DC yang disebut belum bayar pajak.
Deddy yang mengambil gambar selfie dan bertelanjang dada itu menegaskan DC itu bukan lah dirinya.
Simak video klarifikasi terbaru Deddy Corbuzier soal tunggak pajak:
Baca Juga: Bocor Foto Mata-mata, Suzuki Persiapkan Vitara Terbaru