Suara.com - Indadari Mindrayanti geram mendengar ucapan Wawan, kakak sekaligus manajer Caisar yang mengatakan dirinya tak mau makan dari uang hasil entertaimen karena dianggap haram. Menurut Indadari, justru Caisar lah yang mengucapkan hal semacam itu saat memutuskan hijrah.
"Gini aja mas, cari YouTubenya Caisar waktu dia (Caisar) hijrah. Dia yang bilang sendiri, kenapa dia meninggalkan joget. Itu sebenarnya Caisar yang pernah bilang bukan kata saya," kata Inda saat dihubungi pewarta, Selasa (22/8/2017).
Indadari menambahkan kalau itu bukan hanya ada di situs berbagi video YouTube tetapi selalu diucapkan Caisar saat safari dakwah keliling Indonesia. Menurutnya itu semua bisa dibuktikan dan banyak saksi jamaah yang mengikuti pengajian tersebut.
"Kan gampang ya, bisa dicari dalilnya. Kalaupun misalnya beda pendapat, ya bisa dikembalikan ke orangnya yang mana. Itu ada jawabannya, jadi saya juga bingung ya," katanya.
Baca Juga: Caisar Sudah Capek, Ogah Rujuk dengan Indadari
"Mungkin karena bukan Caisarnya yang bicara, saya nggak tahu ya, wallahualam," tuturnya.
Sebelumnya Caisar Putra Aditya berdasarkan pengakuan Wawan dibuat sakit hati oleh Indadari. Karena istrinya itu menyebut uang hasil entertaimen adalah uang haram.
"Intinya Caisar bilang,'Bang gue cuma mau nyari nafkah buat anak istri gue. Itu niat baik kan?' Tapi dijawab, 'Jangan kasih anak lu sama istri lu duit haram hasil dari joget'. Yang menyebutkan itu istri sendiri pasti sedih kan," katanya.