Suara.com - Aktor senior Jeremy Thomas mengaku kecewa Axel Matthew Thomas, anak sulungnya, berhubungan dengan orang tak baik hingga terjerumus narkoba. Matthew kini ditahan pihak Polda Metro Jaya setelahj mengakui memesan pil happy five dan mentrasfer uang sejumlah Rp1,5 juta.
"Orang tua mana yang tidak kecewa melihat anaknya bisa berhubungan dengan orang yang tidak baik, pasti kecewa," ujar Jeremy di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (18/7/2017) malam.
Kejadian ini, menurut Jeremy, menjadi bahan intropeksi keluarganya.
"Saya sepakat untuk tidak lagi pointing finger siapa yang salah siapa yang benar. Tapi, ayo kita lihat masalah ini dengan jernih dan tenang dan dengan kedewasaan supaya masing-masing pihak bisa melaksanakan tugasnya," katanya.
Baca Juga: Akui Pesan Narkoba, Axel Putra Jeremy Thomas Resmi Ditahan
Jeremy mengaku mendukung langkah kepolisian memberantas pengedar narkoba karena dari mereka lah Matthew mendapatkan narkoba.
"Saya mendukung, saya sepakat dengan tugas mereka. Kalau mereka tidak memberantas peredaran narkoba, anak anak ini bebas untuk beli. Jadi ini mungkin ada hikmahnya buat saya," tuturnya.