Beberapa hari ini tersiar kabar artis cantik Chelsea Islan dipacari Bastian Steel.
Hubungan keduanya yang kian mendekat banyak disebar akun gosip ternama. Apalagi, keduanya kerap memberikan “kode keras” di laman komentar masing-masing, yakni sebuah emoticon love berwarna hijau. “Kode keras” itulah yang kemudian diyakini sebagai tanda bahwa keduanya sedang menjalin hubungan asmara.
Tak diketahui siapa yang memulai duluan, namun kabar tersebut sempat membuat netizen heboh, tak terkecuali para fans Chelsea Islan. Mereka tak terima lantaran merasa perempuan secantik Chelsea Islan tak pantas dipacari seorang Bastian Steele yang masih "bau kencur".
Yang parahnya, fans Chelsea Islan sampai membuat tagar di twitter #AksibelaIslan yang digelar 16 Juni. Dalam isi tagar tersebut, kebanyakkan fans Chelsea dengan terang-terangan membully Bastian secara fisik.
Bahkan, mereka juga menyandang nama “FPI” yang diklaim sebagai kependekan dari “Front Pembela Islan”. Fans Bastian pun tak terima begitu saja idolanya dihina. Mereka lantas memprotes keras komentar pedas fans Chelsea di akun twitter fans base @bstarzloversOFC. Seperti apa keriuhannya?
1. Menurut mereka justru keren
2. Selera Chelsea Islan turun?
3. UU IT berlaku lho