Sebagai mantan suami, Gaston Castano mengaku hal yang paling indah dikenang dari Julia Perez (Jupe) adalah senyumannnya yang manis. Gaston juga mengatakan bahwa Yulia -panggilan akrab Gaston untuk Jupe- adalah sosok perempuan kuat.
"Saya selalu ingat dia kasih senyum ya itu yang paling saya suka dari dia, Yulia itu manis," ujar Gaston saat dihubungi pewarta, Sabtu (10/6/2017).
Menurut Gaston, Julia Perez adalah perempuan yang luar biasa dan sangat kuat. Kepergian Jupe, imbuh Gaston, adalah kehendak Yang Maha Kuasa.
"Tapi ya tuhan ada rencana yang lain buat dia. Kita harus doain dia, doain keluarga agar tetap kuat," ucapnya.
Gaston menambahkan walau dirawat di rumah sakit dan sedang mengalami kesusahan, Jupe masih tetap memperhatikan dirinya. Pelantun lagu “Belah Duren” itu, kata Gaston, masih mendukung dirinya dan tak mau melihat mantan suaminya itu hidup kesusahan.
"Dalam kondisi dia kayak gini (sakit) dia mau protect aku selalu support aku. Walaupun di rumah sakit dia nggak mau aku lagi kekurangan sosok di dalam kamar dia. Dia selalu bantu aku semua," katanya.