Suara.com - Nurzaman, ayah Yana Zein, tinggal di Sumatera Barat sehingga jarang bertemu dengan putrinya yang berprofesi sebagai artis Ibu Kota.
Dia berbagi kenangan selama berhubungan baik dengan Yana saat masih hidup. Menurutnya, Yana pernah punya janji membelikan mobil untuk sang ayah. Namun, sayangnya Yana keburu dipanggul oleh Yang Maha Kuasa.
"Dia masih darah daging saya, dia janji mau belikan saya mobil," ujar Nurzaman usai prosesi pemakaman jenazah Yana Zein di TPU Gandul, Cinere, Depok, Jawa Barat, Jumat (2/6/2017).
Dia lalu mengenang putrinya sebagai orang yang memiliki pribadi yang tegar dan tak pernah putus asa. Nurzaman tahu betul ketika Yana masih sekolah hingga jadi artis.
Baca Juga: Suami Yana Zein Menderita Parkinson hingga Tak Bisa Bangun
"Mulai dari sekolah nggak pernah ngeluh dan putus asa. Sambil jadi artis dia menamatkan kuliah di Atmajaya sarjana Akuntansi," tuturnya.
Kenangan lainnya yang diceritakan Nurzaman, jika mereka bertemu, Yana kerap mengajaknya jalan-jalan. Entah untuk menghirup udara segar atau sekedar makan malam bersama.
"Ya, saya ketemu sama Yana ini sebenernya sudah lama, tapi dulu tuh dia sering menjemput saya untuk makan malam, sudah lama. Kontak terakhir juga pas Pilpres," ucapnya.
Nurzaman akhirnya memutuskan putrinya untuk dimakamkan secara Islam di TPU Gandul. Padahal, mantan istri sekaligus ibu Yana Zein, sudah menggelar ritual secara Kristen saat jenazah Yana disemayamkan di Rumah Duka Rumah Sakit Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan.
Bintang sinetron "Cinta di Langit Taj Mahal" itu meninggal dunia di usia 50 tahun karena penyakit kanker payudara stadium 4 dan liver.
Baca Juga: Beberapa Kejadian Dirasakan Yana Zein Jelang Meninggal
Yana meninggal dalam perawatan di RS Mayapada, Cilandak, Jakarta Selatan, pada Kamis (1/6) pukul 01:05 WIB dini hari.