Pesan Marcella Zalianty ke Sandiaga Bila Terpilih Jadi Gubernur

Kamis, 06 April 2017 | 11:19 WIB
Pesan Marcella Zalianty ke Sandiaga Bila Terpilih Jadi Gubernur
Marcella Zalianty (kanan) bersama Sandiaga Uno (tengah) dan Rachel Maryam (kiri) ditemui usai diskusi perfilman dan industri kreatif di Metropolitan Tower, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2017) [suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris yang juga Ketua Persatuan Artis Indonesia (Parfi) 56 mendapat kesempatan bertemu dengan calon wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Sandiaga Uno dalam diskusi perfilman dan industri kreatif di Metropolitan Tower, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2017).

Kesempatan itu dimanfaatkan Marcella untuk menyampaikan pesan jika Sandi bersama pasangannya Anies Baswedan terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta. Pesan tersebut terkait jumlah bioskop di Ibu Kota.

"Saya bilang ke Mas Sandi harus ada apresiasi dari pemerintah. Kalau dia memimpin DKI, saya minta ada bioskop di tingkat dua semisal kabupaten dan Kota administratif. Jadi kita sangat butuh dukungan pemerintah di tingkat kedua," kata Marcella.

Marcella mencatat saat ini jumlah bioskop di Jakarta sudah bertambah sekitar 1800-an. hanya saja dia menilai, di tingkat kedua masih kurang sehingga banyak warga Jakarta yang belum bisa menikmati film di bioskop.

Baca Juga: Main Film Lagi, Aura Kasih Jadi Pekerja Klub Malam

"Indonesia itu sudah banyak sekali SDM-nya, idenya juga sudah bagus. Cuma itu aja nggak cukup, harus ada dukungan masyarakat buat datang ke bioskop," ujarnya.

Sementara itu, Sandi menyambut baik permintaan Marcella. Bila kelak menjabat orang nomor dua di DKI, dia berjanji bakal membuat kebijakan yang berpihak untuk industri perfilman.

"Nah itu sudah kami luncurkan saat ini, tiga inisiatif Anies dan Sandi. Pertama permudah lokasi syuting yang mengangkat pariwisata, mempermudah perizinan," katanya.

"Kedua, kita lagi kaji kemungkinan fiscal, pajak-pajak yang ditarik untuk memajukan perfilman. Terus inisiatif kita bangun bioskop murah. Ini terlepas dari kampanye ya, kami sudah coba lakukan," ujarnya lagi.

Baca Juga: Ini Kendala Ray Sahetapy Garap Film Tentang Tuanku Imam Bonjol

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI