22 Tahun Berkarya, Tipe-x Buka-bukaan

Jum'at, 10 Maret 2017 | 07:55 WIB
22 Tahun Berkarya, Tipe-x Buka-bukaan
Tipe-X meluncurkan buku 1999 Ketika Pecundang Menjadi Pemenang, di Jakarta, beberapa waktu lalu. [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - 1999 Ketika Pecundang Menjadi Pemenang adalah judul buku milik grup band Tipe X. Peluncuran buku ini dalam rangka perayaan 22 tahun grup musik Tipe-x berkarya dibelantika industri musik tanah air.

Lewat buku yang diproduksi label Bahaya Records ini, Band beraliran ska tersebut buka-bukaan soal suka duka mereka selama menjadi musisi.

"Di sini kami ingin tumpahkan cerita-cerita yang nggak pernah ditahu media dan masyarakat. Kami mau buka-bukaan. Kalau diperas, isi bukunya yang keluar keringat dan air mata," ujar Tresno sang vokalis saat ditemui di kawasan Matraman, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu.

Menurut Tresno sang vokalis, buku ini bukanlah biografi bandnya tetapi menceritakan perjalanan pribadi para personelnya. Dimana ada pertentangan saat membuat lagu, saling silang pendapat serta hampir bunuh diri saat tak lagi manggung dijelaskan dalam buku ini.

Baca Juga: Lagi, Afgan Peluk-peluk Rossa, Pacaran?

"Yaitu tadi kita mau kasih sisi lain, kalau di mana-mana buku itu yang bagus dan baik. Kita mau kasih tahu gaya hidup kita waktu masih bujang dan jadi terkenal gimana. Dimana banyak orang malu untuk mengungkapkannya," tutur pelantun Genit itu.

Tresno menambahkan, proses pembuatan buku ini tak terlalu lama hanya butuh setengah tahun.

"Setengah tahun proses penggarapannya, nggak terlalu sulit sih karena kita ingatan kita semua masih kuat. Yang susah izin sama anak istri, soalnya bicara soal buruknya kami," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI