Ari Wibowo Hapus Komentar Tentang Cuitan Provokatif Dhani

Rabu, 08 Maret 2017 | 13:09 WIB
Ari Wibowo Hapus Komentar Tentang Cuitan Provokatif Dhani
Ari Wibowo [Instagram/@Ariwibowo_official]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ari Wibowo kembali bersuara lewat akun Instagram-nya. Artis yang ngetop di tahun 90-an itu mengaku sudah menghapus postingan yang menanggapi cuitan provokatif Ahmad Dhani.

Kendati begitu, dalam postingan terbaru ini, Ari tetap memberikan saran dan nasihat agar lebih santun dalam menyampaikan pendapat di muka umum.

"Good morning... Postingan mengenai tweet AD kemarin sudah saya hapus, krn ternyata yg bersangkutan sudah dihubungi oleh pihak kepolisian krn komen dia tsb, dan sudah meminta maaf kepada pihak berwajib dan menghapus tweetnya..

Kalau org sudah minta maaf, harus dimaafkan, krn tidak ada satupun manusia yg sempurna, ngga ada yg luput dari perbuatan salah. ~aw~

Baca Juga: Sejak Digugat Cerai, Putri Nia Daniaty dan Suami Belum Bertemu

Postingan saya semalam saya jadikan kesempatan utk memblok org2 yg terlalu vulgar dalam komennya.

Pro & kontra dalam hidup itu sdh biasa, tapi tolong pendapat disampaikan dgn santun. Dan tolong jangan pernah mendoakan hal2 yg jahat pada seseorang. Betapapun ngga sukanya dgn org tsb. Tuhan tidak pernah mengajarkan hal itu, dalam agama apapun juga...Salam Damai & Toleransi utk kita semua. Have a wonderful day today. ~aw~,"

Sebelumnya, komentar Ari yang disampaikan cukup pedas. Dia menulis, "Kok ngga sembuh2 ya? Ada ngga ya tablet buat mengobati penyakit yang dideritanya? Sedih melihat rekan seleb yang sakit, ingin membantu tapi ngga ada obatnya sepertinya. GWS bro...,"

Adapun cuitan provokatif Dhani berbunyi, "Siapa saja yg dukung Penista Agama adalah Bajingan yg perlu di ludahi muka nya". Tapi musisi yang gagal menjadi calon wakil Bupati Bekasi itu tak menyebut siapa yang dimaksud sebagai penista agama.

Baca Juga: Slamet Rahardjo Ingin Film Jadi Ilmu Pengetahuan

Kendati begitu, tak sedikit netizen yang mengaitkannya dengan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, calon gubernur DKI Jakarta yang kini jadi terdakwa kasus penodaan agama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI