Suara.com - Elvira Devinamira tak pikir panjang lagi ketika ditawari bermain film BPJS: Budget Pas-Pasan Jiwa Sosialita. Soalnya, karakter yang dimainkan cukup dekat dengan kehidupan aslinya.
"Waktu ditawari peran ini (Traniza) sih, aku langsung kayak 'oh ya sudah', maksudnya untuk aku bukan suatu hal yang baru pertama lingkungan sosialife," katanya di sela-sela syuting film BPJS di Manhattan Hotel, Kumingan, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2017) malam.
Penyandang gelar Putri Indonesia 2014 ini tak khawatir mendapat sitigma negatif lantaran memerankan karakter Traniza. Justru, kata dia, karakter tersebut, membawa pesan positif bagi penonton nanti.
"Di sini aku sebagai artis, terserah orang mau bilang apa yang penting aku sudah berusaha semaksimal mungkin memainkan karakter aku. Traniza perannya tuh positif, bukan peran yang negatif, pesan moralnya mengena banget. Just be yourself. Nnggak usah maksain kalau memang enggak punya duit, sok kaya," ujarnya menjelaskan.
Baca Juga: Ciee..Ariel Makin Akrab Dengan Calon Anak Tiri
BPJS menceritakan sisi kehidupan sosialita yang acap memaksakan diri agar diterima lingkungan pergaulan. Film yang juga dibintangi Mikha Tambayong dan Marrisa Nasution ini direncanakan rilis pada Agustus mendatang.