Pemerintah AS Hapus Ucapan Selamat untuk Sutradara "The Salesman"

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 28 Februari 2017 | 13:13 WIB
Pemerintah AS Hapus Ucapan Selamat untuk Sutradara "The Salesman"
Mantan ilmuwan NASA Firouz Naderi (kiri) dan astronot Anousheh Ansari mewakili sutradara Asghar Farhadi yang menang untuk kategori Film Berbahasa Asing Terbaik di Oscar 2017, Hollywod, California, Minggu (26/2/2017) [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Departemen Luar Negeri Amerika Serikat mengucapkan selamat kepada sutradara asal Iran Asghar Farhadi setelah film besutannya, The Salesman, meraih Oscar 2017 untuk kategori film berbahasa asing terbaik. Namun, cuitan di twitter itu dihapus beberapa saat kemudian.

Ucapan selamat untuk Farhadi disampaikan melalui @USAdarFarsi, akun Twitter Departemen Luar Negeri AS berbahasa Persia. Cuitan itu lenyap setelah Farhadi mengkritik kebijakan Presiden AS Donald Trump terkait larangan imigran masuk ke AS. Kritik itu disampaikan mantan astronot senior berdarah Iran-AS Anousheh Ansari di atas panggung Oscar 2017.

Farhadi memang absen di malam penghargaan Oscar yang digelar di Dolby Theatre, Los Angeles, pada Minggu (26/2/2017) malam. Dia menolak hadir sebagai bentuk protes terhadap kebijakan Trump.

Meski telah dihapus, netizen kadung meng-capture cuitan @USAdarFarsi. Juru bicara Departemen Luar Negeri AS juga tak membantah pihaknya sempat mengucapkan selamat dan kemudian mengapusnya.

Baca Juga: 10 Fakta Mengejutkan "Moonlight", Film Terbaik Oscar 2017

"Kami kemudian menghapus postingan itu untuk menghidari persepsi yang salah bahwa pemerintah AS mendukung komentar yang dibuat dalam pidato kemenangannya di Oscar," katanya dikutip dari laman Reuters, Selasa (28/2/2017).

Akun @USAdarFarsi diluncurkan pada Februari 2011 khusus sebagai media hubungan bilateral AS-Iran. Akun ini sebelumnya rajin mencuit pesan tentang film The Salesman, termasuk pada 24 Januari lalu saat film tersebut masuk nominasi Oscar.

REKOMENDASI

TERKINI