Suara.com - Doa musisi Maia Estianty untuk Ahmad Dhani terkabul. Seperti diketahui, dalam Pilkada serentak hari ini, Rabu (15/2/2017) Maia memberikan dukungannya kepada mantan suaminya.
Seperti diketahui, ditemui usai mencoblos di TPS Jati Padang, Jakarta Selatan, Maia berharap Dhani menang di Pilkada Bekasi.
"Mudah-mudahan yang terbaik, all the best buat yang bertanding (Dhani)," ujar Maia di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Jati Padang, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2017).
Jika Dhani menang, kata Maia, anak-anaknya; Al, El, dan Dul pasti ikut bangga, dan diharapkan membawa dampak positif bagi perkembangan ketiga putranya.
"Kalau menang pun anak-anak bangga. Nggak menang, ya coba lagi," ujarnya lagi.
Baca Juga: Maia Nomor 2, El Rumi Coblos Anies: Semua Pilihan Benar
Hasil hitung cepat sementara, perolehan suara Dhani-Sa'duddin yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gerindra mengungguli empat pasangan lain yakni Meilina Kartika – Kadir, Obon Tabroni – Bambang Sumaryono, Lin Farihin – Mahmud Al Hafiz, dan Neneng Hasanah – Eka Suria Atmaja (incumbent).
"Insya Allah survei terakhir di angka di angka 31 persen. Itu sekitar setengah enam sore," tutur Ramdhan dihubungi suara.com, Rabu (15/2/2017).