Suara.com - Artis peran Wynne Frederica atau dikenal Chacha Frederica termasuk perempuan yang gemar berbelanja via online. Ia memanfaatkan pasar online ketika barang yang ia cari di pasar nyata tidak ada.
"Aku belanja online yang nggak ada di pasaran, jadi aku pilih online," kata Chacha di SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2017).
Menurut Chacha, belanja dengan memanfaatkan online dinilai lebih praktis ketimbang datang ke toko. Apalagi, lalu lintas kota Jakarta yang macet bisa menghabiskan waktu berjam-jam di jalanan.
"Gua nggak apa-apa sedikit bayar lebih untuk shopping, tapi nggak stres di jalan, gue juga nggak buang waktu, itu solusi," katanya.
Baca Juga: Demi Punya Anak, Chacha Frederica Jalani Program Hamil
Perempuan berusia 27 tahun ini tidak mau lagi menelan pengalaman buruk saat ia tinggal di Inggris. Waktu itu, Chacha merasa ribet demi mendapatkan barang yang diburunya.
"Kayak waktu di Inggris. Aku mau beli naik kereta, bus, jalan nyari tokonya pakai Google Maps. Karena ribetnya Akhirnya online aja. Ada shipping cost, bayar sedikit aku bisa istirahat," tandas istri dari Dito Ganindito ini.