Suara.com - Scarlett Johansson memamerkan lekuk bodinya yang aduhai dalam setelan busana ketat mengikuti lekuk tubuhnya sehingga ia terlihat telanjang.
Apalagi, busananya mirip dengan warna kulit. Ia memakai kostum tersebut dalam film terbaru, Ghost in the Shell.
Dalam cuplikan filmnya, dia mengenakan kostum thermoptic. Scarlett sendiri mengaku kostumnya ini "menakutkan".
Setelah mengenakan kostum tersebut, aktris berusia 32 tahun ini tak kenal ampun ketika menggempur musuhnya. Konstum itu adalah baju besi 'siluman' sehingga tak terlihat oleh musuh.
Baca Juga: Scarlett Johansson Lahirkan Bayi Perempuan
Cuplikan film penuh aksi ini dibagikan melalui Twitter, menjelang debut peluncuran trailer pada hari Minggu, 5 Februari 2017.
Scarlett mendalami karakter yang diadaptasi anime karya Mamoru Oshii dibuat tahun 1995 dan serial manga karya Masamune Shirow dibuat tahun 1989.
Berperan sebagai polisi robot The Mayor/Motoko Kusanagi, Scarlet memiliki gaya rambut pendek warna gelap.
Teaser cuplikan itu, Scarlet menjadi hibrida antara manusia dan cyborg. Dia salah satu pasukan rahasia Section 9.
"Sebenarnya saya agak takut dengan setelan thermopic. Saya berpikir bahwa itu akan menjadi, saya tidak tahu, sangat tidak nyaman," katanya, seperti dilansir Daily Mail.
Baca Juga: Scarlett Johansson Hamil 5 Bulan
"Kostum itu bukan yang paling nyaman, tidak seperti mengenakan setelan Black Widow. Ini sedikit lebih nyaman. Ini bagus. Meskipun, kostum itu panas ketika Anda tidak ingin hal itu terjadi, dan dingin ketika Anda ingin menjadi hangat, jadi itu satu-satunya bagian yang disayangkan," lanjut dia.
Ghost in the Shell dijadwalkan rilis pada tanggal 31 Maret mendatang.