Alasan Ayah Ruben Onsu Dikubur Satu Liang Lahat dengan Istri

Rabu, 01 Februari 2017 | 17:36 WIB
Alasan Ayah Ruben Onsu Dikubur Satu Liang Lahat dengan Istri
Ruben Onsu didampingi istrinya, Sarwendah Tan, mengangis di samping kuburan ayahnya, Johanes Abraham Onsu, di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Rabu (1/2/2017). [suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kedua orangtua Ruben Onsu, Johannes Abraham Onsu dan Helmiah akhirnya menyatu kembali dalam satu liang lahat di Taman Pemakaman Umum Pondok Ranggon, Jakarta Timur.

Johannes meninggal dunia pada hari Minggu, 29 Januari 2017 sedangkan Melmiah meninggal pada tahun 2006.

Ruben mengaku dulu pernah bilang kepada ayahnya jika dia yang berpulang lebih dulu ingin dikuburkan dekat kuburan ibunda.

"Dulu pernah bilang ke papa, kalau Ruben pergi dulu, mau di dekat (kubur) mama. Kalau papa duluan, papa (dikubur dekat Helmiah)," cerita Ruben, usai prosesi pemakaman Johanes, Rabu (1/2/2017).

Baca Juga: Ruben Onsu Menangis saat Jenazah Ayahnya Tertutup Tanah

Menurut Ruben, ayahnya setuju dengan keinginan putranya itu. Bahkan, Johanes seolah memberi kode yang meninggal dahulu adalah dirinya.

"Dia bilang iya lah, gue sudah kangen banget sama mama lo" Ruben mengulangi kembali ucapan sang ayah.

Dari kesepakatan itu, Ruben dan keluarga besarnya memutuskan mengubur Johanes satu liang lahat bersama Helmiah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI