Berkat "Om Telolet Om", ImeyMey Jadi Trending di YouTube

Rabu, 28 Desember 2016 | 08:01 WIB
Berkat "Om Telolet Om", ImeyMey Jadi Trending di YouTube
Penyanyi dangdut ImeyMey. [suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyanyi dangdut Imeymey masih tak percaya dibicarakan dunia internasional sehari setelah meluncurkan single Om Telolet Om. hebatnya lagi, lagunya jadi jawara di situs berbagi video YouTube.

"Alhamdulillah, positif banget di medsos, langsung banyak yang posting setelah rilis. Semua akun-akun yang tentang lucu-lucu gitu, tentang info-info dunia, internasional, nasional, itu pada posting kalau sudah ada yang nyanyiin lagu Om Telolet Om, namanya Imey Mey," ujarnya ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (27/12/2016).

Dikatakan Imey, aplikasi lagunya melesat begitu cepat. Apalagi, di iTunes masuk peringkat 18. Hal ini membuktikan kalau lagu tersebut tak hanya dinikmati kalangan bawah, tetapi juga kalangan menengah atas.

"Bukan hanya dari kalangan menengah ke bawah, sekarang yang sudah pakai iTunes juga sudah download. Dan perkembangan lagu ini juga pesat dan semua kalangan suka, jadi senang banget alhamdulillah. Dari anak kecil hingga yang tua bisa suka," tuturnya.

Baca Juga: 25 Gadis Seksi James Bond dari Masa ke Masa

Lewat lagu Om Telolet Om, pelantun Cabe-cabean itu menjadi pintu bagi dirinya mengintip dunia hiburan internasional. Terlebih sudah ada beberapa disc jockey (dj) dari Eropa yang mengirimkan pesan pribadinya lewat Instagram.

"Semoga saja dengan Om Telolet Om aku bisa go internasional. Ini udah beberapa DJ yang hubungi, tapi masih dibicarakan, masih di follow up sama manajemen," katanya.

REKOMENDASI

TERKINI