Stefan William dan Celine Evangelista sepertinya sudah biasa diterpa gosip tak sedap. Setelah gosip Celine hamil sebelum menikah, kini muncul gosip mereka belum membayar biaya pernikahan yang digelar di Uluwatu, Bali, pada 10 November 2016 lalu.
Kabar itu ditulis oleh seseorang yang menagih hutang kepada pasangan itu di sosial media. Tulisan itu kemudian diunggah oleh akun gosip Lambe Nyinyir di Instagram.
"Hey Celin Evangelista! aku hormati kamu..karna kamu artis..tapi kenapa uang wedding masih belum kamu bayar?? Maaf ya sekali lagi, udah satu minggu loh. Aku DW di Braca Villa uluwatu! kasih tau ya si Stefan, janjinya tangal 17 mau tf (telfon) ke BVU, tapi? Mau saya rusak namamu? inget ya. Kita tunggu sampe jam 7 malam. 10 juta bai kalian kan gampang, inget ga kalian bilang "50 juta pun saya bayar, jika wedd&resepsinya di privat" huhuhu," tulis seseorang yang tak diketahui namanya itu.
Kami pun meminta konfirmasi kepada Celine melalui aplikasi pesan WhatsApp. Bintang film Misteri Hantu Selular itu membantah gosip tersebut dengan menyebutnya sebagai "hoax".
"Yang masalah itu cuma hoax, nggak bener," kata Celine, Jumat (18/11/2016).
Ibu dua anak ini pun mengaku tak mengenal orang yang telah menyebarkan kabar tak sedap itu.
"Karena WO saya itu Rexa wo ( milik Rebecca & Alexandra Gotardo) kita semua nggak ada yang kenal orang yang ngomong itu siapa," ujarnya.
Celine berasumsi bahwa rumor ini telah disebarkan oleh para haters yang selama ini selalu mengganggu hidupnya bersama Stefan.
"Owner dari villa itu juga nggak kenal sama orang itu siapa, biasalah hatters," tandas Celine.