Ruhut: Ahmad Dhani Menghina dan Menyerang Simbol Negara

Senin, 07 November 2016 | 10:18 WIB
Ruhut: Ahmad Dhani Menghina dan Menyerang Simbol Negara
Ahmad Dhani berorasi di depan demonstran di Jakarta, Jumat (4/11/2016). (Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Juru Bicara Tim Sukses Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul, menyayangkan pernyataan musisi Ahmad Dhani di atas mobil komando dalam peristiwa demonstrasi pada hari Jumat (4/11/2016) di depan Istana Merdeka. Ruhut menilai calon Wakil Bupati Bekasi tersebut telah melakukan penghinaan terhadap Presiden Joko Widodo.

"Saya sesalkan Ahmad Dhani yang menghina dan menyerang simbol negara dengan kata-kata kurang ajar," ujar Ruhut di kantor Bareskrim Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (7/11/2016).

Politisi Partai Demokrat ini meminta Polri cepat menindak Bos Republik Cinta Manajemen (RCM). Apalagi kata Ruhut, Dhani telah dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh ormas Projo dan Laskar Rakyat Jokowi, pada Minggu (6/11/2016) malam.

"Saya rasa harus diambil tindakan tegas kepada saudara Ahmad Dhani," kata Ruhut.

Menurut Ruhut, masyarakat Indonesia behak menyampaikan aspirasinya di mana saja. Namun ada aturan dan cara-cara yang harus dipatuhi.

"Saya ini pembuat Undang-Undang, saya orang hukum. Memang kita bebas tapi harus tetap bertanggungjawab. Pantas nggak presiden kita dikatakan nama binatang yang sebagian masyarakat Indonesia mengharamkan binatang itu?," kata Ruhut.

"Bapak Joko Widodo itu simbol negara. Nyatanya dia tahun kepemimpinan hampir 70 persen mendukung langkah langkah bapak Joko Widodo," sambung Anggota DPR Komisi III ini. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI