Sudah enam tahun penyanyi Audy Item tak menelurkan album baru. Namun, akhir tahun ini dia sudah menjadwalkan akan meluncurkan album kelima.
Terakhir, istri aktor Iko Uwais itu merilis album Selalu Terdepan pada tahun 2010. Penggemar Audy kini harus bersiap-siap menerima karya terbaru dari sang idola.
Iko Uwais pun tak tinggal diam. Dia turut mendukung istrinya yang akan masuk lagi ke industri musik. Iko mengajak sang istri untuk hidup sehat dengan menjaga pola makan.
"Saya Senin sampai Jumat minta sama istri untuk makanan sehat. Sabtu Minggu bebas. Soalnya memang sekarang pun dia insya Allah persiapan album barunya akhir tahun ini. Jadi dia harus sehat," kata Iko di Universitas Bina Nusantara, Jakarta Barat, Rabu (26/10/2016).
Aktor yang lahir di Jakarta, 12 Febuari 1983 itu menegaskan bahwa makanan sehat bukan dalam rangka diet, melainkan menjaga kondisi tubuh agar tetap fit.
"Masalah berat badan atau apa itu nanti. Yang penting sehat dulu, itu yang terpenting kalau sehat pasti dia bisa perform semaksimal mungkin," kata Iko yang setiap hari Sabtu dan Minggu, menghabiskan quality time bersama Audy dengan berolahraga.
Suara.com - BERITA MENARIK LAINNYA:
Lama Tak Muncul, Teman Ahok Beberkan Asal Pendukung Ahok
Amir Papalia Ternyata Tahu Pembunuh Mirna dari Paranormal!
Ini Isi Ajakan Membully Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto
Kisah Kakek Tua Jual Uduk Nasib Berubah Setelah Viral di Medsos
Burung Nuri Bongkar Perselingkuhan Majikan dengan Pembantunya