Suara.com - Acara pengundian nomor urut calon gubernur DKI Jakarta yang digelar Selasa (25/10/2016) ikut diramaikan oleh sejumlah artis. Mereka datang ke Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, untuk mendukung jagoannya masing-masing.
Musisi Addie MS dan Titi Rajo Bintang datang untuk mendukung paslon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat. "Kami di sini untuk mendukung dan meramaikan pengundian nomor urut," kata Titi.
Sementara Addie mengatakan kedatangannya ke sana untuk mendukung Ahok-Djarot yang dianggap telah banyak mengubah Ibu Kota jadi lebih baik. Dia pun berharap jagoannya bisa kembali memimpin Jakarta.
"Saya sudah lahir di Jakarta selama 50 tahun. Tiba-tiba bus yang rongsok, yang asepnya tebal-tebal hilang. Sekarang Jakarta dipenuhi bus yang bagus-bagus," kata Addie.
Sementara paslon Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni didampingi Annisa Pohan. Anissa yang tak lain adalah istri Agus itu mengatakan berapapun nomor urut yang didapat jagoannya, dia tetap memberikan dukungan.
"Nomor berapa saja, tetap saya dukung suami saya dengan Mpok Sylvi jadi Gubernur DKI Jakarta," katanya.
Annisa yakin elektabilitas Agus-Sylvi terus meningkat seiring berjalannya waktu. "Kan sekarang sudah mulai dikenal Mas Agus-nya, besok pas kampanye aku yakin elektabilitas Mas Agus tambah naik," ucap Annisa.
Dari kubu Anies-Sandiaga ada aktor sekaligus komika Pandji Pragiwaksono. Pandji yang merupakan juru bicara paslon ini datang dengan mengenakan
kemeja lengan panjang putih.
Pada pengundian ini, Agus-Sylvi mendapat nomor urut satu, Ahok-Djarot dua, dan Anies-Sandiaga tiga. Usai penetapan nomor urut, masing-masing mendapat kesempatan untuk menyampaikan pidato singkat.