Wah selamat ya. Terus di Perbasi kamu menjabat apa?
Jadi Humas, hubungan masyarakat ya ketemu orang, klien. Ya jadi ikonnya sendiri untuk si basketnya ini
Apa yang mau kamu lakukan lewat Perbasi?
Aku pengennya basket nggak heboh di kota besar aja tapi daerah mana aja karena banyak potensi yang bisa dikembangin kan untuk nasional juga nantinya.
Kamu tidak repot? Kegiatan di panggung hiburan bagaimana?
Memang harus ada komitmen. Ini tahun pertama aku, jadi pasti susah karena perlu daptasi juga apalagi di lembaga gitu kan banyak birokrasi kan istilahnya banyak yang tua-tua nya kan.
Tantangannya apa sih ikut berada di Perbasi?
Ya itu sih gimana bisa blend sama semua yang ada di dalamnya makanya aku berniat lewat Perbasi proses pembelajaran juga buat aku, tanggung jawab besar juga buat aku, karena aku mewakili representatif juga anak muda.
Sebagai generasi muda di Perbasi apa yang sudah kamu siapkan?
Kita pengennya walaupun ini federasi tapi regenerasi juga. Jadi biar yang muda nggak hanya main, tapi juga visioner mau dibawa kemana sih basket kita.