Suara.com - Artis Sophia Latjuba mengaku belum bisa berkomentar banyak soal polemik Surat Al Maidah ayat 51 meskipun telah ditunjuk sebagai juru bicara pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Ahok-Djarot di Pilkada DKI Jakarta 2017. Sophie, sapaan akrabnya, cuma menyarankan agar orang melihat video pernyataan Ahok tentang surat tersebut secara utuh.
"Kita tidak bisa menilai apa yang Ahok sampaikan kepada warga di Kepulauan Seribu itu tanpa menonton video itu penuh," kata Sophie ditemui di Restoran Ivy, Jakarta Selatan, Kamis (13/10/2016).
Sophie tak memungkiri ada yang aneh dari polemik ini. Kata dia, mengapa isu tersebut tak langsung berkembang sesaat setelah Ahok berkunjung ke Kepulauan Seribu. Namun dia belum berani menyebut ada kampanye hitam dalam peristiwa ini.
"I dont know. Itu harus dibuktikan dulu. Kita tunggu saja hasilnya apakah ini black campaign atau tidak, disengaja atau tidak," ujarnya.
Sementara, Ahok telah menyampaikan permintaan maaf terkait ucapannya yang menyinggung ayat yang berisi larangan umat islam memilih pemimpin dari kalangan non-muslim itu. Dia merasa tak ada niat untuk melecehkan Al Quran dan umat islam.