Ibu yang telah melahirkan empat anak hasil pernikahannya dengan Anies, yakni; Mutiara Annisa, Mikail Azizi, Kaisar Hakam dan Ismail Hakim, itu juga telah mendapat gelar magister di parenting education dari Universitas Northern Illinois.
Meskipun Anies sudah lengser dari jabatan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang cuma berusia 20 bulan di Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo, kariernya tak redup.
Lelaki yang dikenal jujur dan peduli terhadap masyarakat tak mampu itu kini diusung Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera untuk berlaga di Pilkada DKI Jakarta pada tahun 2017 mendatang.
Tentu saja, Fery juga harus mempersiapkan diri jika nantinya sang suami terpilih jadi Gubernur DKI Jakarta, dia akan turut jadi sibuk menjadi perempuan nomor 1 di Jakarta.
Menurutnya, Anies jika mendapat tawaran untuk berkontribusi terhadap masyarakat tak bisa ditolak. Fery merasa bersyukur suaminya selalu tekun menjalani apa yang diyakini benar meskipun banyak kritik menimpanya.
"Selama ini pilihan jalannya selalu mendaki, tapi ia yakini, dia melangkah karena yang dia lakukan benar, enggak peduli omongan orang," ucap orang.
BERITA MENARIK LAINNYA:
Jaksa Cecar Misteri Hilangnya Celana Robek, Ini Jawaban Jessica
Biadab, Bayi 1 Tahun Dimutilasi Ibu Kandungnya Sendiri
Ini Pengakuan Pengikut Dimas Kanjeng yang Sulit Dinalar