Ditinggal Dono dan Kasino, Indro Sempat Tak Pede Berakting

Kamis, 21 Juli 2016 | 11:58 WIB
Ditinggal Dono dan Kasino, Indro Sempat Tak Pede Berakting
Indro Warkop [suara.com/Yazir Farouk]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelawak Indro Warkop pernah mengalami momen di mana tak punya rasa percaya diri untuk bermain di film maupun sinetron. Itu lantaran dua temannya di grup Warkop, Dono dan Kasino sudah meninggal dunia.

"Ya, balik lagi di tahun 2001 Mas Dono meninggal saya masih main di sinetron. Tapi jujur itu nggak ada rasa pede saat itu. Nggak tahu kenapa," ujar Indro di acara peluncuran MOX, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (20/7/2016).

Namun, perlahan Tuhan memberikan kesempatan kedua bagi Indro untuk kembali mengibarkan bendera Warkop meskipun harus sendirian. Indro mengaku dirinya sempat melalui jalan terjal berliku hingga akhirnya berakhir manis. 

"Saya bisa berkibar lagi, alhamdulillah, tapi perjuangannya nggak sebentar, perjuangan psikologis, market," ucap pemilik nama lengkap Indrodjojo Kusumonegoro itu.

Indro bisa bangkit lagi karena ingat pesan kedua almarhum sahabatnya itu. Meskipun tanpa Dono dan Kasino, lelaki berusia 58 tahun itu bisa meraih sukses lagi.

"Pelan-pelan saya buktikan, buku saya selesaikan. Hak kekayaan intelektual diperhitungkan. Film yang sudah lama pun dikomikan kayak Chips, Setan Kredit terbaru film layar lebar Warkop Reborn," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI