Suara.com - Ustadz Yusuf Mansur membuka pondok pesantren di kawasan Tegal Panjang, Cikarang, Jawa Barat. Bedanya, ponpesnya kali ini khusus untuk para Tahfidz, pengajar untuk para calon Hafidz atau penghapal Alqur'an.
"Hari ini kita peresmiaan Daarul Qur'an di Kerawang, bedanya di sini ini tempat-tempat buat guru-guru hafidz Qur'an," kata Yusuf usai acara peresmian, Senin (20/6/2016).
Yusuf mengaku, ponpes ini bisa terwujud berkat orang-orang dermawan. Salah satunya adalah Burhan yang mewakafkan tanahnya untuk dibangun ponpes tersebut.
"Kebetulan ini wakaf dari Haji Burhan, dan disuport oleh dari pak Hendra, Presiden Pertamina Gas," ujarnya.
Nantinya, lanjut Yusuf, bakal ada 50 anak muda yang belajar di ponpesnya. Setelah lulus, mereka akan ditempatkan di berbagai daerah untuk mengajar para calon Hafidz Alquran di Indonesia.
"Saya berharap ini bisa menciptakan generasi Qur'an yang baik," ucapnya.