Suara.com - Artis Ririn Ekawati mengaku fisiknya berubah setelah dinyatakan positif hamil. Pemain film "Di Balik 98" itu merasa kulitnya menjadi lebih gelap saat hamil anak kedua ini.
"Tapi sekarang butek ya. Ini nggak tahu jadi item gini. Hahaha," ujarnya, saat ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (16/6/2016).
Meski begitu, istri Ferry Wijaya ini mengaku tak merasa minder. Menurutnya, perubahan tersebut lantaran dirinya sudah lama tidak mengandung.
"Mungkin ya, karena hormon kali ya. Udah 12 tahun nggak hamil. Anak aku kan udah 12 tahun, ya. Terus tiba-tiba hamil di umur segini,jadi sesuatu yang baru lagi. Udah kelamaan," pungkas Ririn.
Seperti diketahui, Ririn menikah dengan Ferry pada September 2015 lalu. Pernikahan tersebut adalah yang kedua bagi Ririn.
Sebelumnya, Ririn pernah gagal berumah tangga dengan Edwin Abeng. Dari pernikahan terdahulu itu, Ririn dikaruniai seorang anak.