Tuduhan KDRT, Posisi Johnny Depp Mulai Tersudut

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 07 Juni 2016 | 14:08 WIB
Tuduhan KDRT, Posisi Johnny Depp Mulai Tersudut
Johnny Depp di gala premiere Alice Through The Looking Glass di El Capitan Theater, Hollywood, Los Angeles, California, AS, pada 23 Mei 2016. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Posisi Johnny Depp mulai tersudut terkait tuduhan kekerasan dalam rumah tangga yang dilempar oleh istrinya, Amber Heard. Kabar paling baru, sebuah dokumen yang diteken seorang ahli teknologi menyebut percakapan Amber dan Stephen Deuter-asisten Johnny, dinyatakan asli.

"Pada Minggu, 5 Juni, 2016, saya diminta untuk memeriksa backup iPhone Amber Heard. Saya simpulkan bahwa backup ini otentik," kata Kevin Cohen, si ahli teknologi, di dalam dokumen tersebut dikutip dari laman People, Selasa (7/6/2016).

Percakapan Amber dan Stephen terjadi pada 25 Mei 2014. Di dalam pesan, Stephen meminta agar Amber memaafkan Johnny setelah berbuat kasar. Johnny juga disebut sang asisten telah menyesal. Percakapan ini meyakinkan bahwa Johnny adalah sosok tempramen.

Sebelumnya kepada TMZ, Stephen sudah membantah isi percakapan tersebut. Dalam klarifikasinya, dia mengaku tak pernah tahu insiden kekerasan yang dilakukan Johnny selama ini. Malah, dia berani bersumpah dan bersaksi di pengadilan.

Amber menggugat Johnny dengan alasan adanya perbedaan yang tak bisa disatukan lagi. Dalam gugatannya, dia menuduh bintang film Pirates of the Caribbean itu melakukan KDRT dan meminta agar pengadilan menerbitkan surat penahanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI