Suara.com - Aktris peraih Oscar Jodie Foster membeberkan pengalamannya saat membintangi film klasik Taxi Driver pada 1976. Di film garapan sutradara Martin Scorsese itu, Foster memainkan karakter sebagai Pekerja Seks Komersial (PSK) di bawah umur.
Dikutip dari laman Independent, Selasa (24/5/2016), Foster mengungkap ketidaknyamanannya menjadi PSK mengingat usianya masih 12 tahun waktu itu. "Saya berusia 12 tahun dan telah beradegan lebih dari orang lain di film pada saat itu," kata Foster.
Bukan cuma Foster yang canggung, melainkan para kru termasuk sang suradara. Setelah Scorsese tak tega mengarahkan adegan, Robert De Niro mengambil alih. Robert di film tersebut berperan sebagai sopir taksi bernama Travis Bickle.
"Mereka sangat tidak nyaman dengan karakter saya. Tidak ada yang tahu bagaimana mengarahkan saya. Scorsese akhirnya menyerahkan kepada Robert," ujar perempuan berusia 53 tahun ini.
Taxi Driver merupakan salah satu film terbaik di era 70an. Film yang menceritakan tentang kehidupan sopir taksi ini menjadi nomine Oscar ke-49.