Sama seperti Sara, putra kedua musisi Ahmad Dhani ini punya dua tanda lahir dengan jenis yang sama. Lokasinya ada di kedua pergelangan tangannya.
"Nih ada dua," kata El sambil memperlihatkannya kepada suara.com.
Dua tanda lahir itu sama-sama berwarna coklat. Bentuknya tak beraturan namun cenderung bundar. Ukurannya sekitar 5 centimeter.
Selama ini, El mengaku sama sekali tak risih dengan dua tanda lahirnya. Malah, dia merasa bangga lantaran menganggapnya sebagai identitas.
"Gimanapun juga kan ini pemberian Tuhan. Kenapa harus keganggu atau malu?," kata remaja berusia 16 tahun ini.
Karenanya, El juga tak tertarik melakukan operasi untuk membuang tanda lahirnya. Meskipun, kecanggihan ilmu kedokteran saat ini bisa dengan mudah menghilangkan tanda lahir.
"Kita kan diajarin bersyukur untuk menerima. Nggak kepikiran buat ngilangin," ucapnya.
Rasa syukur ini juga bakal berlaku jika misalnya dia memiliki tanda lahir di wajah. El merasa penampilannya tak terganggu hanya karena ada tanda lahir. dia akan tetap mempertahankannya sampai kapanpun.
Saudara kandung Al dan Dul ini justru akan merasa bersalah jika menghilangkan tanda lahir. Menurut dia, hal itu sama saja tak mensyukuri anugerah dari Tuhan. "Itu etika beragama yang benar ya. Kita wajib menjaga tubuh kita. Tidak menghilangkan apapun atau merubah apapun dan tidak menambah, misalkan tidak mentato. Karena balik lagi semua ini pemberian Tuhan," ujarnya. (Nanda)
Selanjutnya Roro Fitria