Glenn Fredly Gerah dengan Situs Unduh Lagu Ilegal

Rabu, 27 April 2016 | 21:03 WIB
Glenn Fredly Gerah dengan Situs Unduh Lagu Ilegal
Penyanyi Glenn Fredly. [suara.com/Wahyu Tri Laksono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maraknya situs-situs untuk mengunduh lagu secara ilegal membuat musisi Glenn Fredly gerah. Dia akhirnya memutuskan mulai menjual lagunya agar bisa diunduh secara legal lewat aplikasi Alfatainment.

"Ini eranya di mana kekuatan digital sulit dimonopoli dalam bisnis. Siapapun bisa bekerjasama dengan siapapun. Era digital itu saya bisa bekerjasama dengan siapapun yang saya mau dalam musik," kata Glenn di Hotel Amaroosa, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (27/4/2016).

Glenn tak menampik industri musik harus mengikuti perkembangan zaman, terlebih di era digital ini. Kata dia, bila tak pandai menyiasati bisa merugikan para insan musik Tanah Air. "Ini era kolaborasi, saya sebutnya era gotong royong digital," ujarnya.

Glenn berharap kolaborasi ini bisa menjadi salah satu solusi pencurian karya para musisi. Distribusi lagu-lagu juga menjadi lebih mudah, menurut dia.

"Secara bisnis dan idealis bisa bertemu dalam formula musik masa depan, posisi pengusaha dan seniman sejajarnya," ucap si pelantun Januari ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI