Suara.com - Nino RAN ikut ambil bagian dalam single pertama Armand Maulana sebagai solois yang berjudul Hanya Engkau Yang Bisa.
Nino bersama Lale dan Ilma dari Maliq & d'essentials mengaku awalnya kesulitan dalam menciptakan lirik untuk Armand.
"Susah ya. Soalnya pas Kang Armand nelpon, bilang kalau ingin punya lagu yang agak keluar dari comfort zonenya. Apalagi dia image-nya Gigi banget kan," tutur Nino RAN, saat ditemui di Hard Rock Cafe, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Namun, pelantun Sepeda itu tak butuh lama untuk proses pembuatan lagunya. Bagian tersulit itu justru saat penggarapan liriknya.
"Biasanya gue bikin lagu kacamata gue, kacamata anak muda banget. Kalau ngomongin cinta, ya cinta pada umumnya. Anak muda jatuh cinta. Punya masalah percintaan juga percintaan anak muda," ujar Nino.
"Cuma kalau saya suruh Kang Armand nyanyi lagu kayak gitu, tiba-tiba aku sedih kamu selingkuh atau apa kayaknya enggak mungkin deh, udah lewat masanya. Makanya akhirnya kami bikin liriknya gimana kang Arman mengapresiasi wanita saja," kata pelantun Dekat di Hati.
Nino "RAN" Kesulitan Buat Lirik untuk Armand Maulana
Kamis, 07 April 2016 | 01:09 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Disemprot Dewi Gita di Acara TV Perkara Cipika-cipiki dengan Armand Maulana, Dewi Perssik Ngeles
19 November 2024 | 09:47 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Entertainment | 19:35 WIB
Entertainment | 19:30 WIB
Entertainment | 19:10 WIB
Entertainment | 18:50 WIB
Entertainment | 18:30 WIB
Entertainment | 18:10 WIB
Entertainment | 17:50 WIB
Entertainment | 17:30 WIB
8 Potret Alvin Lim Jalani Pengobatan di Tiongkok Sebelum Meninggal, Ditemani Istri dan Anak Tercinta
Entertainment | 16:54 WIB
Entertainment | 16:45 WIB