Suara.com - Penyanyi dangdut Zaskia Gotik akhirnya bisa sedikit bernafas lega. Sebab, satu pelapor dirinya, yakni LSM Komunitas Pengawas Korupsi (KPK) siap mencabut laporan terkait kasus dugaan pelecehan lambang negara di Polda Metro Jaya .
"Alhamdulillah Neng lega, makasih makasih banget atas kesempatan yang sudah diberikan. Insya Allah Neng akan menjaga ini lebih baik lagi, nggak akan mengulangi ini untuk kedua kalinya," tutur Zaskia di kantor Nagaswara, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (23/3/2016).
Rencananya, laporan akan dicabut pada hari ini Kamis (24/3/2016). Si pelantun Tarik Selimut itu pun bersedia datang ke Polda Metro Jaya.
"InsyaAllah jam 10 pagi. Semoga ini bisa segera diselesaikan," ujarnya.
Zaskia Gotik tersandung kasus saat mantan tunangan Vicky Prasetyo itu bercanda menjawab pertanyaan dari Denny Cagur di acara Dahsyat yang disiarkan RCTI pada Senin (14/3/2016). Zaskia menyebut hari Proklamasi jatuh pada 32 Agustus dan lambang sila kelima Pancasila seperti bebek nungging.