Suara.com - Aktor dan komedian Aming Sugandhi menyayangkan jika lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) dianggap sebagai kriminal. Kejahatan, kata Aming, tak melihat orientasi seksual seseorang.
"Kalau LGBT sekarang diposisikan kriminalisasi keterlaluan ya. Sampe yang ada klausal bahwa LGBT bakal direhab, diterapi hormon atau dipenjara karena mendukung gerakan LGBT," kata Aming saat ditemui di Takes Mansion, Jakarta Pusat, Rabu (9/3/2016).
Pandangan itu membuat Aming menganalogikannya dengan film X-Man. "Kayak X-Men, para mutan dipaksa jadi manusia tanpa dikasih pilihan. Iya nggak sih?."
Menurutnya, Tuhan memberikan kebebasan pada umatnya, namun tentu saja nanti bsia dipertanggungjawabkan."Terlepas dari itu, gue nggak banyak omong, balik aja ke Pancasila."