Banyak Sahabat Minta Ireng Maulana Tak Dimakamkan Hari Ini

Senin, 07 Maret 2016 | 20:17 WIB
Banyak Sahabat Minta Ireng Maulana Tak Dimakamkan Hari Ini
Pemakaman Ireng Maula di TPU Kampung Kandang, Jakarta Selatan, Senin (7/3/2016) [suara.com/Wahyu]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi jazz kawakan Ireng Maulana telah dimakamkan di Blok AA I Unit Kristen, Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Kandang, Jakarta Selatan, Senin (7/3/2016) sore. Jenazah Ireng dikebumikan persis di sebelah makam almarhum kakaknya, Kiboud Maulana.

"Kebetulan papa minta dikuburkan di sebelah Om Kiboud. Kami dari pihak keluarga sudah menerima dengan ikhlas," kata putra Ireng, Tommy Maulana usai upacara pemakaman.

Menurut Tommy, banyak sahabat sang ayah yang meminta agar pemakaman tak dilakukan hari ini. Tapi setelah dilakukan pembicaraan dengan keluarga besar, pemakaman tetap dilakukan.

"Ada yang minta dikubur satu hari lagi karena dianggap terlalu cepat. Mohon maaf bagi sahabat yang tidak bisa melihat papa yang terakhir kalinya. Soalnya kebetulan kemarin hari minggu banyak juga yang datang untuk melihat papa terakhir," ujarnya menuturkan.

Ireng Maulana mengalami sesak nafas usai manggung di sebuah acara di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan. Gitaris 71 tahun itu akhirnya menghembuskan nafas terakhir dalam perjalanan ke rumah sakit pada Minggu (6/3/2016) dini hari.

REKOMENDASI

TERKINI