Joey Alexander, Musisi Cilik Indonesia Gagal Raih Piala Grammy

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 16 Februari 2016 | 08:46 WIB
Joey Alexander, Musisi Cilik Indonesia Gagal Raih Piala Grammy
Joey Alexander. [joeyalexandermusic.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Joey Alexander, pianis jazz cilik asal Indonesia gagal meraih piala penghargaan paling bergengsi Grammy Awards ke-58. Namanya tak muncul dari dua kategori yang dipegangnya, yakni 'Best Improvised Jazz Solo' dan 'Best Jazz Instrumental Album.'

Dilansir dari Billboard Selasa (16/2/2016), kategori 'Best Improvised Jazz Solo' diraih Christian McBride lewat lagu Cherokee. Selain Joey, dia berhasil mengalahkan Donny McCaslin, Joshua Redman, dan John Scofield.

Sementara 'Best Jazz Instrumental Album' jatuh ke tangan John Scofield lewat album Past Present. Musisi jazz berusia 64 tahun ini menyisihkan nominator lainnya seperti Joey, Terence Blanchard Featuring The E-Collective, Robert Glasper & The Robert Glasper Trio, dan Jimmy Greene.

Kabar baiknya, penampilan Joey menjadi salah satu pengisi acara di Pre Telecast Grammy Awards 2016 terbilang sukses. Dia tampil membawakan lagu Giant Steps. Komposisi nada yang keluar dari tarian jari-jari mungilnya di atas tuts pianonya binin penonton takjub.

Joey tercatat musisi Indonesia pertama yang masuk dalam nominasi Grammy Awards. Dia juga tercatat sebagai nominator termuda di kategori jazz.

Joey mulai bermain piano sejak usia 6 tahun. Ayahnya yang seorang musisi amatir, mengenalkannya dengan musik jazz klasik di usia dini. Dia juga tak jarang diajak ayahnya melakukan jam session di Jakarta dan Bali.

Meski masih belia, Joey pernah tampil di sejumlah event bergengis seperti Rochester Jazz Festival, newport jazz Festival, serta Jazz at the Lincoln Center. Dia juga pernah menang di kontes improvisasi internasional di Ukraina pada 2013 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI